Thursday, November 27, 2008

Booming Blog di SMA N 38 Jakarta

Mulai tahun ini, setiap siswa kelas 11 di SMA Negeri 38 sudah dikenalkan tentang blog dan cara membuat blog. Masing-masing siswa harus memiliki blog di internet pada situs blogger.com.

Mengapa memilih blogger bukan facebook, multiply atau friendster?
Selama ini mereka sudah menggunakan gmail sebagai alamat email yang menyediakan fasilitas POP sehingga email bisa didownload ke komputer. Dengan menggunakan blogger.com maka untuk login cukup menggunakan account google. Lebih jauh lagi, jika siswa ingin memasukkan fasilitas adsense pada blog mereka juga dapat menggunakan account google yang sama.

Untuk apa blog?
Tujuan dari pembuatan blog ini adalah agar siswa dapat menggunakan blog untuk mengekspresikan diri mereka diinternet dengan tulisan. Terlebih lagi siswa mengembangkan pikiran mereka dengan dan memberikan ide mereka kepada orang lain.